19.4 C
Indonesia
Minggu, Juni 16, 2024
spot_img

Tiga Atlet PASI Sleman Wakili Indonesia Dalam ASEAN School Games 2024

Sebanyak tiga atlet dari Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Pengkab Sleman ikut terpilih menjadi delegasi Indonesia dalam ASEAN School Games (ASG) ke-13 Tahun 2024. Ajang bergengsi tingkat pelajar ini akan digelar di Da Nang Vietnam pada 31 Mei – 9 Juni 2024.

Ketiga atlet PASI Sleman adalah Alisa Nur Azizah, Mutiara Oktarani MA, dan Alexandra Clara Bella. Ketiganya berasal dari SMA Negeri 1 Seyegan. Ketiganya hari ini Selasa (21/5/2024) berpamitan kepada Kepala Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Sleman.

Mereka diterima kepala Balai Dikmen Dwi Agus Muchdiharto SH MA di ruang kerjanya. Turut hadir Kasi Layanan Pendidikan, pengurus PASI Sleman dan guru. Kepada para atlet andalan Sleman, Agus berpesan agar ketiganya tampil maksimal.

“Kita berharap agar para atlet bisa meraih medali kebanggaan untuk Indonesia. Selain itu, langkah Mutiara, Bella dan Alisa bisa memotivasi adik-adiknya sehingga bisa mengikuti berkiprah di tingkat internasional”, pesannya.

Audiensi atlet PASI Sleman

Sementara itu Ketua Pengkab PASI Sleman, Aris Priyanto, menyampaikan yang hadir ada dua atlet yaitu Alisa dan Bella. “Sedangkan Mutiara telah berangkat tiga bulan yang lalu menjalani pelatnas di Jakarta. Sesuai jadwal yang kami terima, para atlet akan menjalani pemusatan latihan di PPOP DKI Jakarta pada 25 – 30 Mei 2024. Mereka berangkat ke Vietnam pada 31 Mei 2024 dan bertanding 1- 8 Juni 2024. Kami mohon doa restunya agar para atlet Sleman bisa mengharumkan nama Indonesia di ajang pelajar ASEAN tersebut”, paparnya.

Sebagai catatan, untuk menggali potensi atletik di Sleman, PASI Sleman mendirikan Sekolah Atletik Sleman Sembada. Sekolah ini didirikan pada 2023 dan berlokasi di Stadion Tridadi Sleman. Sedangkan ASEAN School Games (ASG) dikenal juga dengan Youth SEA Games adalah pesta olahraga tahunan untuk sekolah-sekolah tinggi yang berada di kawasan Asia Tenggara. Eveent ini berada dibawah kewenangan Dewan Olahraga Sekolah ASEAN (ASSC). Tujuannya selain untuk memupuk solidaritas pelajar ASEAN, juga memfasilitasi perbandingan bakat atlet di antara para pelajar ASEAN.

Dari situs resmi Kemenpora RI, diberitakan Indonesia mengirim sekitar 120 atlet terbaik dari tanah air. Setidaknya ada enam cabang olahraga yang diikuti yaitu atletik, renang, bulu tangkis, basket, pencak silat, dan vovinam. Menpora Dito Ariotwdjo berharap agar, ASG menjadi tahapan awal yang akan mengantarkan atlet pelajar ke jenjang yang lebih tinggi. “Puncaknya adalah Olimpiade. Oleh karenanya, para atlet diminta untuk berjuang secara maksimal dan membawa harum nama bangsa dipanggung internasional”, ujarnya.
(*)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!

SOSMED MABUR.CO

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PengikutMengikuti
- Advertisement -spot_img

Latest Articles